Dinas Perhubungan Kabupaten Bantul Senin 21 April 2014, diwakili oleh Sdr Sugiarto staf bidang Lalulintas menyerahkan bantuan Rambu Pendahulu Petunjuk Jalan (RPPJ) kepada kelompok pengrajin kipas bambu di dusun Jipangan Bangunjiwo Kasihan Bantul.
RPPJ yang bertuliskan “SENTRA KERAJINAN KIPAS BAMBU JIPANGAN” ini diterima oleh Sekretaris Kelompok Pengrajin Kipas Jipangan, dengan harapan akan membantu wisatawan yang akan mengunjungi, membeli dan melihat dari dekat proses pembuatan kipas bambu di dusun sentra kerajinan kipas ini. (Bt)
Bagikan ke
Facebook
Twitter
Google+